Nmax Turbo Banjarnegara – Setelah di awal tahun 2024 Yamaha Motor Indonesia meluncurkan sepeda motor Lexi LX 155, pada 12 Juni 2024 Yamaha Motor Indonesia Mfg kembali melengkapi deretan sepeda motor tipe MAXi nya. Yamaha kali ini memberikan penyegaran terhadap tipe NMAX dan meluncurkan Nmax generasi ketiga sejak pertama kali hadir pada 2015 dan memberikan nmax terbaru tag “NMAX TURBO”. Peluncuran perdana secara global ini berlangsung pada Rabu (12/6), di Double Tree Hotel by Hilton, Kemayoran, Jakarta.
Dikembangkan dengan konsep Evolution: Fun Tech X Prestige X Sporty, NMAX TURBO merupakan skutik yang menawarkan perpaduan antara nilai-nilai premium dengan teknologi canggih yang mendukung passion berkendara. Nilai premium itu sendiri dapat dilihat pada tampilan desain dan juga kelengkapan fitur first class yang tersemat pada motor. Sementara Fun Tech, merujuk pada kehadiran teknologi terbaru Yamaha Electric Continuously Variable Transmission (YECVT), yang memberikan pengalaman berkendara menyenangkan dengan sensasi “TURBO”.
Performa mesin baru pada NMAX “TURBO” juga turut dioptimalkan dengan adanya teknologi canggih terbaru, yaitu YECVT* yang menggantikan sistem CVT konvensional. Dengan penggunaan teknologi ini, maka NMAX “TURBO” telah memiliki fitur Riding Mode* yang menawarkan 2 mode berkendara, yaitu T-Mode (Town Commuting) dan juga S-Mode (Sport Touring) yang dapat dioperasikan melalui tombol “Mode” pada bagian depan stang kemudi kiri. T-Mode sendiri cocok digunakan untuk mobilitas harian di dalam kota, karena karakter berkendara yang lebih smooth serta efisien bahan bakar. Sedangkan S-Mode, cocok digunakan saat perjalanan jarak jauh seperti touring karena menawarkan akselerasi berkendara yang lebih responsif.
Hubungi whatsapp Penjualan Yamaha : 087767999101 , klik di sini.
Melayani Penjualan Sepeda Motor Plat R Jateng – Banjarnegara, Purbalingga, Banyumas, dan Cilacap.
NMax Turbo Banjarnegara - Harga & Spesifikasi
Nmax Turbo Banjarnegara – Yamaha menghadirkan beberapa varian tipe pada nmax terbaru, yaitu : Nmax Neo , Nmax Neo S-Version, Nmax Turbo, Nmax Turbo TechMax, dan Nmax Turbo TechMax Ultimate. Untuk varian Turbo TechMax dibekali berbagai fitur kekinian, di antaranya: Y-Connect, Electric Power Outlet (type C) , Smart Key System, YECVT, Dual Channel ABS, Multi Information Display, TFT Special Navigation System, dan Spesial TechMax Seat. Nmax Turbo Tech Max Ultimate mendapatkan tambahan part spesial yang tidak ada pada varian lainnya. Part spesial tersebut adalah Performance Damper yang berfungsi untuk meningkatkan stabilitas serta handling saat berkendara.
Nmax Terbaru 2024 ini memiliki harga untuk wilayah Banjarnegara, Purbalingga, Banyumas, Cilacap (Plat R Jawa Tengah) sebagai berikut :
Info lebih Lengkap Nmax Neo 2024 bisa klik di sini.
Info lebih Lengkap Nmax Turbo 2024 bisa klik di sini.
Baca Juga : Promo Terbaru Yamaha Lancar Langgeng 2024